MENULIS APA YANG INGIN DITULIS...DAH GITU AJA.

Powered by Blogger.

Wednesday, December 27, 2017

Menghidupkan Yang Sudah Mati


header image default theme blogspot 2017
Salam Hangat..!

Saya mulai mengenal istilah blog pada tahun 2008, percobaan pertama dilakukan dengan mendaftar di situs blogger, tahun itu pula saya mulai mengenal yang namanya akun.  Akun google merupakan satu-satunya akun pertama dan paling abadi yang saya miliki dan saya gunakan sampai sekarang.

Lewat akun itulah rancangan membuat blog dimulai, mengikuti tutorialnya susahnya minta ampun, sering banyak bingungnya daripada mengertinya, butuh waktu berhari-hari sampai bisa dipahami, kadang banyak frustasinya dengan hasil yang tidak mumpuni.

Saya sudah lupa, design template apa yang saya pergunakan waktu itu, tapi yang saya ingat hanya ada tiga artikel yang 'nongkrong' bertahun-tahun di dalamnya dan tidak tuntas dari sejak blog itu dibuat. Belakangan baru ketahuan ketika tahun 2017 sekarang ini secara kebetulan berkenalan lagi dengan blogspot lawas yang sudah lama bulukan

Tiga buah artikel lama ternyata masih setia menunggu kalau dibilang tengah mengalami tidur panjang, ngebacanya bikin saya ketawa...tulisannya gak karuan..gak jelas maksudnya apa, sekarang isi tulisan lama sudah diperbaharui. Untuk menghormati tulisan lama maka judul artikel dari ketiga tulisan itu tidak saya ganti-ganti he.he.

Tiga Judul serangkai dari artikel yang nyaris mati di 2008 itu itu adalah : Luar Biasa   Warna-Warni dan Babak Belur.

Tapi di tahun 2017 sekarang ini ceritanya berbeda, blog lama yang sudah mati saya hidupkan kembali, pakaiannya berganti, istilah template berganti nama menjadi tema, jeroan dalam dashboard lebih easy friendly, tidak perlu kerut kening buat mempelajarinya, tema-tema lebih banyak tersedia beraneka, kita bisa milih sesuai selera, maka pada 2017 ini Blogger memanjakan puluhan tema untuk para pembacanya.

Saya memilih tema "Terkemuka (baru)", tampilannya sangat sederhana, simple dan ringan untuk dicoba, desain warna orange menjadi pilihan utama.,warna yang memberikan semangat berkarya.

test tema terkemuka (baru) jenterablogspot.co.id
Tema Terkemuka
Orange itu warna yang bersahaja, apalagi dipadu dengan latar hitam di atasnya, terus terang saja yang saya suka dari tema ini adalah tipologi hurufnya yang tegas dan kental. Meskipun tema ini memberikan keleluasaan untuk merubah warna dasar di bar utama, saya tidak melakukannya dengan berlebihan, sedikit sentuhan abu-abu saya rasa cukup enak dan sederhana.

Setidaknya ada 4 kategori tema yang dirilis di tahun 2017 yakni,: Contempo, Soho, Empirio dan Terkemuka, setiap kategori terdiri dari 5 tema, cukup banyak juga jumlahnya, sudah gratis.., bagus pula. Inilah gambarnya.

image post center position size xlarge default blogspot
Rilis Tema 2017 
Apakah saya akan terus bertahan dengan tema yang membangunkan blog ini yang nyaris mati lama ?, saya sendiri tidak tahu, diluar sana bertebaran tema-tema pilihan yang indah-indah, lucu-lucu, keren-keren, responsive dan modern.

Lumayan mengganggu juga..!






0 comments:

Post a Comment

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan topik bahasan